MAP NEWS

Laba Usaha MAP Meningkat 58,8% Untuk Semester Pertama 2017

Jakarta, 31 Juli 2017 – PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP), perusahaan ritel gaya hidup terdepan di Indonesia hari ini mengumumkan pencapaian pendapatan untuk semester pertama tahun 2017. Pendapatan bersih meningkat 15,8% menjadi sebesar Rp 7,7 trilyun – naik dari Rp 6,6 trilyun yang tercatat di semester pertama tahun 2016. Laba usaha meningkat 58,8% dari Rp 354,4 milyar menjadi Rp 548,7 milyar, dan laba bersih meningkat 278% menjadi Rp 175 milyar dari Rp 46,3 milyar yang tercatat pada periode semester pertama tahun 2016.

 

Menanggapi hasil kinerja keuangan Perusahaan pada semester pertama 2017, Fetty Kwartati, Head of Corporate Communication MAP menyampaikan, “Perusahaan telah meraih momentum positif secara menyeluruh. Kami terus berupaya meningkatkan sinergi dan menghasilkan nilai yang lebih tinggi di seluruh bagian MAP – Active, Fashion, F&B (MBA), Department Stores, MAPeMall (eCommerce), MAP Club (loyalty program), pabrik garmen, MAP Gift Voucher dan MAP Retail School. Menghadapi semester kedua, kami akan terus mengimplementasikan strategi pertumbuhan Perusahaan untuk 2017. Kami berharap berbagai inisiatif utama ini dapat menghasilkan pertumbuhan jangka panjang yang berkelanjutan bagi MAP.”

 

Tentang PT Mitra Adiperkasa Tbk

 

Per Juni 2017, MAP mengoperasikan 1.947 gerai ritel di 69 kota di Indonesia. Konsep utama yang dikelola oleh perusahaan diantaranya: Department Stores: Sogo, Debenhams, Seibu dan Galleries Lafayette; Fashion & Lifestyle: Zara, Marks & Spencer, Topman, Topshop, Next, Kipling, Lacoste, Nautica, Massimo Dutti, Staccato, Swarovski , Zara Home dan Sephora; Sports: Converse, Golf House, Payless ShoeSource, Oakley, Planet Sports, Reebok, Rockport, Skechers, Sports Station, The Athlete’s Foot dan The Sports Warehouse; Food & Beverage: Starbucks, Burger King, Domino’s Pizza, Pizza Marzano, Krispy Kreme, Cold Stone Creamery Ice Cream, Godiva dan Paul Bakery; Kids: Kidz Station, Oshkosh B’Gosh, dan Carter’s; Others: Kinokuniya dan Alun Alun Indonesia. Untuk informasi lebih lengkap tentang MAP, kunjungi map.co.id.

 

Untuk informasi lebih lengkap, mohon hubungi:
Fetty Kwartati – Head of Corporate Communication
PT Mitra Adiperkasa Tbk

 

Sahid Sudirman Center lt. 30
Jl. Jend. Sudirman kav. 86
Jakarta 10220
Telepon : 021 8064 8567; Fax : 021 574 0150
Email : fetty.kwartati@map.co.id